Metrogaya-Penampilan Reog Ponorogo berhasil menarik perhatian penonton dalam acara Braunschweiger Karneval di kota Braunschweigh, Jerman, pada hari Minggu lalu. Hasilnya, sangat memuaskan, karena Indonesia meraih juara pertama dalam acara itu.Ribuan orang dengan dandanan warna-warni tumpah ruah di Braunschweig. Parade keliling ini dimulai pukul12.30-17.30 dan diikuti sekitar 300 grup. Tiap grup menampilkan tari-tarian dan alat musik yang jadi daya tarik penonton sepanjang jalan kota Braunschweig. Kendaraan peserta Indonesia didekorasi dengan aneka ornamen, payung, becak dan banner, disertai 30 penari berpakain adat Indonesia yang menampilkan tarian Reog Ponorogo.Konjen RI beserta staf KJRI Hamburg hadir untuk memfasilitasi dan memberi dukungan semangat pada grup Indonesia guna mensukseskan karnaval ini."Kami sangat bahagia dan puas, karena bisa meraih juara pertama. Apalagi sambutan dari penonton begitu besarnya," ujar Konsul Pensosbud KJRI Hamburg, Yayat Sugiatna.
No comments:
Post a Comment